Well, Hidup itu buat aku sesuatu yang aku sangat syukuri sampai saat ini. Dengan diberikannya kesempatan untuk aku melihat dunia, yang ternyata tak semudah dan seindah yang aku impikan, namun lebih banyak kepahitan dan ketersiksaan. Tapi terlepas dari semua itu, aku tetap bersyukur. Aku masih diberi kesempatan bertemu dengan orang-orang baik disekitarku, dan belajar untuk memahami perbedaan sifat dan sikap orang-orang disekitarku.
Hidup dan Pilihan adalah dua hal yang saling berkaitan. Dalam hidup, kita harus bisa memilih dan menentukan, apa yang baik dan buruk untuk hidup kita. Namun terkadang memilih itu hal yang paling sulit yang harus dilakukan, sometimes it makes me dizzy just to think about that. Kadang, apa yang kita pilih, yang menurut keyakinan kita sendiri itu baik, menurut orang lain belum tentu baik juga. Tak semua orang memiliki pendapat yang sama dengan kita, nah itulah hidup. That's why i told you, Life and Choose are related. Aku bicara disini bukan untuk menggurui, apalagi menghakimi, tapi aku bercerita mengenai pandanganku tentang Hidup dan Pilihan yang kadang membuatku gila. Seringkali aku menentukan pilihan yang menurutku tak sesuai jalan dengan akal sehatku, namun aku harus tetap melaluinya, karena jika tidak, i can't survive.
Untuk kali ini, sebagai pembuka, aku cuman mau bilang itu aja dulu, next chapter, abis ini juga aku bakal cerita. Makasih ya buat yang udah baca! Aku berharap kalian suka sama diary berjalan aku ini! Tapi sedih ya btw, blog aku isinya pada ilang hiks. Bye!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar